Tulungagung - Anggota Koramil 0807/13 Kauman bersinergi dengan anggota Polres Tulungagung melaksanakan kegiatan pengawalan kotak suara dari gudang KPU menuju kantor PPK Kecamatan Kauman. Pagi ini 760 box kotak suara didistribusikan ke Kantor UPAS Kecamatan Kauman, Senin (12/02/2024).
Proses distribusi 760 box kotak suara menggunakan dua unit truk kontainer dan mendapat pengawalan ketat dari personel gabungan Kodim 0807 Tulungagung dan Polres Tulungagung. Kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan untuk Pemilihan Umum yang akan dilaksanakan 2 hari mendatang.
Sejak tanggal 11 Pebruari kemarin, kegiatan distribusi logistik Pemilu telah dimulai dari gudang KPU menuju PPK Kecamatan. Pada tanggal 11 Pebruari, logistik pemilu telah sukses didistribusikan ke 10 PPK Kecamatan, sementara pada hari ini, tanggal 12 Pebruari, distribusi dilanjutkan ke 9 PPK Kecamatan di wilayah Kabupaten Tulungagung.
Dalam pengawalan distribusi logistik Pemilu, tiga anggota Koramil 0807/13 Kauman, yaitu Serda Robby, Serda Yogi, dan Koptu Bustanul, turut serta aktif. Danramil 0807/13 Kauman Kapten Inf Sugeng menyatakan bahwa mereka berupaya semaksimal mungkin untuk menjaga kelancaran dan keamanan logistik Pemilu, agar pesta rakyat 5 tahunan tersebut dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
Dengan kolaborasi yang solid antara Kodim 0807 Tulungagung dan Polres Tulungagung, diharapkan distribusi logistik Pemilu dapat berjalan tanpa hambatan, serta memberikan kontribusi positif dalam menjaga integritas dan kredibilitas pelaksanaan Pemilu di Tulungagung. (*)