Nasional

Bhabinkamtibmas Singapadu Tengah Berikan Pelatihan Pocil tingkat SD se-Desa Singapadu Tengah

Tatag Gianyar
Selasa, 04 Juni 2024, Juni 04, 2024 WIB Last Updated 2024-06-04T04:51:53Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


Gianyar - Babinkamtibnas Singapadu Tengah AIPTU I.B.DWIJA bersenergi dengan Babinsa KOPTU I NYOMAN BUDIARTA memberikan pelatihan protap Ketrampilan untuk Pocil ( Polisi Cilik ) tingkat SD se Desa Singapadu Tengah (4/6/2024)


IB. Dwija mengatakan kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya peningkatan  ketrampilan, disiplin dan rasa kebersamaan untuk anak anak SD se Desa Singapadu Tengah  melalui program pemberdayaan memotivasi anak melalui program Desa secara berkesinambungan, ungkapnya.


Pelatihan Polisi cilik (Pocil) yang dilaksanakan diikuti oleh  25 orang peserta dari tiga  SD yang ada di Desa Singapadu Tengah, Kecamatan Sukawati Gianyar, ungkapnya.


Menurut IB. Dwija selaku Bhabinkamtibmas Singapadu Tengah, materi  yang diberikan berupa baris berbaris, pengenalan rambu rambu lalu lintas, aturan tata tertib berlalu lintas dan pengetahuan kepolisian lainnya, ungkap Dwija. (*)

Komentar

Tampilkan