Nasional

Wakapolres Klungkung Pimpin Upacara Laporan Korp Kenaikan Pangkat Perwira Pengabdian dan Pelepasan Purna Bakti

Tatag Gianyar
Jumat, 01 Desember 2023, Desember 01, 2023 WIB Last Updated 2023-12-01T03:54:00Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


Klungkung-Wakapolres Klungkung Kompol I Komang Sura Maryantika Pimpin Upacara Laporan Korp Kenaikan Pangkat Perwira Pengabdian yang dirangkaikan dengan Pelepasan Purna Bakti Bertempat di Lapangan Apel Polres Klungkung, Pada Jumat, 1 Desember 2023


Hadir Kabag Ops Polres Klungkung Kompol I Ketut Suastika, Para PJU, Perwira, Bintara dan ASN Polres Klungkung.


Dalam arahannya Wakapolres Klungkung menyampaikan ucapan selamat kepada anggota yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian yaitu Banit III Unit Regident Satlantas Polres Klungkung  Aiptu I Wayan Terpi yang mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi Ipda.


"Selamat dan sukses untuk Ipda I Wayan Terpi atas pangkat barunya," ucap Wakapolres Klungkung.

Kompol I Komang Sura Maryantika mengungkapkan bahwa kenaikan pangkat ini memang sudah patut dan layak diberikan kepada Ipda I Wayan Terpi, karena selama ini Ipda I Wayan Terpi sudah berdedikasi tinggi dalam melaksanakan tugas sebagai seorang anggota Polri.


"Itu adalah sebuah kepatutan dan kepantasan, sudah sepatutnya dan sepantasnya beliau mendapatkannya. Karena dedikasi dan kinerja yang luar biasa," kata Wakapolres Klungkung.


Wakapolres  berharap seluruh anggota bisa termotivasi oleh Ipda I Wayan Terpi meski tinggal beberapa bulan lagi pensiun namun masih semangat melaksanakan tugas tugas kepolisian.


Dan Untuk ASN Polres Klungkung An Sang Ayu Ketut Suwitri Banum II Si Dokkes Polres Klungkung yang telah memasuki Purna Bakti, Kami juga ucapkan terima kasih atas dedikasi dan loyalitasnya selama bertugas di Polres Klungkung. 


Sebelum mengakhiri sambutannya, Wakapolres Klungkung juga berpesan kepada anggota yang telah purna tugas setelah memasuki kehidupan baru menjadi warga masyarakat seperti pada umumnya, dan tetap berkontribusi kepada kesatuan Polres Klungkung. Walaupun Ibu sudah purna tugas namun komunikasi dan silaturahmi harus tetap terjalin,” harapnya ***

Komentar

Tampilkan