Nasional

Sambangi Warga Banjar, Salah satu strategi Polisi Banjar di kenal warganya

Tatag Gianyar
Rabu, 18 Oktober 2023, Oktober 18, 2023 WIB Last Updated 2023-10-18T03:13:32Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


Klungkung-Agar Di Kenal dan Dekat dengan Masyarakat, Polisi Banjar Bokong Aiptu I Ketut Sulandra melaksanakan Kegiatan Sambang dan Tatap Muka Kepada Warga Masyarakat Banjar Bokong Desa Sampalan Klod Kecamatan Dawan Kabupaten Klungkung. 


Kegiatan Sambang dan Tatap Muka ini dilaksanakan Pada, Selasa, 17 Oktober 2023 Sore. Dengan menyambangi Warga yang sedang mengerjakan Bebantenan / sesaji persiapan Nuntun rangkaian dari upacara pengabenan yang akan dilaksan pada tanggal 29 Oktober 2023.


Saat Melaksanakan Sambang, Aiptu I Ketut Sulandra Selaku Polisi Banjar Bokong menyampikan Bahwa Tugas dari Pada Polisi Banjar yaitu  personel Polisi Banjar merupakan anggota polisi yang tinggal di lingkungan Banjar atau di sekitarnya masing-masing yang memiliki tugas yang sama seperti yang diemban oleh Bhabinkamtibmas namun dalam Lingkup Banjar," terangnya.


Polisi Banjar bermitra dengan masyarakat dalam mendeteksi dan mengidentifikasi permasalahan kamtibmas di lingkungan serta menemukan pemecahan masalah.


Juga bersama dengan masyarakat mengatasi masalah sosial dengan tindakan preemtif dan preventif melalui problem solving sehingga tidak menjadi masalah hukum atau mengganggu Kamtibmas. Kata Aiptu I Ketut Sulandra. 


Kadus Banjar Bokong I Putu Sukadana memberikan Apresiasi dan ucapan terimakasih kepada Polisi Banjar yang sudah melaksanakan kegiatan sambang serta tatap muka kepada Warga kami, disamping tatap muka Polisi Banjar Juga menyampaikan tugas tugasnya yang di laksanakan saat bertugas di banjar. 


"terima kasih bapak Aiptu I Ketut Sulandra sudah datang ke banjar dan memperkenalkan diri, apabila nantinya ada suatu permasalahan di lingkungan banjar kami, mari kita bersama sama melakukan pemecahan masalah sehingga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif"Imbuhnya (*)

Komentar

Tampilkan