Nasional

Blue Light Patrol, Kegiatan Rutin Sat Samapta Polres Klungkung Cegah Gangguan Kamtibmas

Tatag Gianyar
Rabu, 27 September 2023, September 27, 2023 WIB Last Updated 2023-09-27T04:02:33Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


Klungkung-Polres Klungkung melakukan kegiatan Patroli malam yang disebut Blue Light Patrol. Kegiatan Patroli seperti ini rutin dilakukan oleh Anggota Piket Satuan Samapta Polres Klungkung, Pada Selasa, (26/9/2023) Malam hingga dini hari.


Kegiatan Blue Light Patrol dilakukan di tempat-tempat Rawan terjadinya gangguan kamtibmas dan kegiatan masyarakat pada malam hari, kali ini Sat Samapta Polres Klungkung melaksanakan Blue Light Patrol dengan Sasaran Kertagosa, Pasar, Kompleks Perbankan dan menyambangi Kantor KPUD, Kantor Bawaslu serta menyusuri Jalan Baypass Ida Bagus Mantra dan Juga Pemukiman rumah padat penduduk.


Tujuan dilaksanakannya Blue Light Patrol tersebut untuk menciptakan kondisi Keamanan, ketertiban, di Kabupaten Klungkung dan tidak hanya melakukan patroli, personil Sat Samapat Polres Klungkung juga memberikan pesan pesan kamtibmas kepada warga masyarakat yang di jumpainya.


Kasat Samapta Polres Klungkung Iptu I Gusti Made Mahendra mengatakan “Blue Light Patrol ini merupakan salah satu bentuk Patroli Dialogis yang kami laksanakan pada malam hari untuk menciptakan situasi Keamanan, ketertiban di wilayah klungkung supaya tetap kondusif


“Saya berharap kegiatan Blue Light Patrol ini dapat membuat masyarakat ikut berperan aktif dalam menjaga lingkungan sekitarnya, dikarenakan malam harilah yang paling rawan terjadi gangguan kamtibmas seperti kejahatan konvensial seperti 3 C ( Curat, curas dan curanmor ) serta aksi balapan liar yang dilaksanakan oleh anak anak muda” jelasnya. (*)

Komentar

Tampilkan